Bersama Seluruh Camat Se Kabupaten Kutai Kartanegara, Camat Muara Muntai (H. Mulyadi, SE.,M.Si) turut serta dalam upacara Memperingati Perjuangan Merah Putih Sanga-Sanga yang kembali di gelar pada Selasa, 27 Januari 2026. Peristiwa Merah Putih menjadi bagian penting mozaik sejarah perjuangan bangsa Indonesia, terkhusus dari Bumi Kalimantan Timur.
Momen ini mengingatkan sejarah perjuangan rakyat Kalimantan Timur (Kaltim) pada 27 Januari 1947. Waktu itu, rakyat Sangasanga menunjukkan keberanian luar biasa dengan mengangkat senjata dan tekad, menentang upaya penjajah yang hendak kembali menguasai minyak Kalimantan Timur.
“Dengan semangat persatuan, Merah Putih dikibarkan sebagai simbol kedaulatan dan harga diri bangsa,” kata Wakil Gubernur (Wagub) Kaltim H Seno Aji saat menjadi Inspektur Upacara Peringatan Peristiwa Merah Putih di Palagan Kota Juang Sangasanga.
Wagub Seno Aji mengatakan sejarah perjuangan Sangasanga menegaskan bahwa kemerdekaan Indonesia hanya bisa diraih dengan semangat kolektif rakyat, termasuk dari pelosok daerah.
“Sangasanga membuktikan bahwa perjuangan tidak mengenal pusat dan pinggiran. Perjuangan harus dilakukan secara bersama-sama,” tegas Wagub.


